Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Remas An-Nur Bersama Pemuda Kuduk-kuduk Gelar Pelatihan Pengurusan Jenazah

Selasa, 29 Agustus 2023 | 6:34 AM WIB | 0 Views Last Updated 2023-08-30T00:22:58Z

Permudaku - Remaja Masjid (Remas) An-Nur bersama Pemuda Kuduk-kuduk Desa Patarselamat Kec. Sangkapura Kab. Gresik Jawa Timur, gelar pelatihan tata cara pengurusan Jenazah yang dilaksanakan di masjid An-nur. Pelatihan tersebut diikuti oleh semua anggota Remas, Pemuda-Pemudi dan warga dusun Kuduk-kuduk. Selasa, 29/08/2023.

Pelatihan ini sangat penting artinya dalam rangka pengabdian kepada masyarakat dan tugas ini tidak semua orang tahu dan mau untuk melaksanakan tugas mulia ini. Dalam pengurusan jenazah perlu adanyanya suatu ilmu dan tata caranya, dari persiapan hingga selesai pengurusannya sampai dengan memasukkan jenazah ke liang kubur.

Sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut adalah Ust. Dafir dan Ust. Abdul Muis yang merupakan Pengurus Takmir Masjid An-Nur, memberikan pelatihan secara detail tentang tata cara pengurusan jenazah  secara teori dari praktek memandikan mayit, praktek sholat jenazah serta doa pengurusan jenazah.

Ust. Dafir menjelaskan, bahwa pelatihan ini bersifat aplikafif karena setelah teori langsung dilanjutkan praktek bagaimana mengurus jenazah dengan alat peraga dari saat menutup mata, doa menyobek kain kafan, niat memandikan mayit, niat shalat jenazah dan doa memasukkan jenazah ke liang kubur.

Ust. Abdul Muis, pengurus Takmir Masjid juga pemateri dalam Pelatihan tersebut mengatakan, ini sangat penting karena di masa sekarang ini banyak masyarakat yang tidak mengetahui bagaimana cara mengurusi jenazah orang yang sudah meninggal. Hal ini dapat membina kualitas keagamaan yang lebih mendalam di masyarakat.

Foto Dokumantasi :








×
Berita Terbaru Update